top of page
Cari

Apa itu Veneer? Mengapa Harus Dilakukan Oleh Dokter Gigi?

  • pojokgigi
  • 17 Mei 2021
  • 2 menit membaca


Veneer adalah salah satu tindakan medis yang dilakukan untuk memperbaiki estetika gigi. Caranya adalah dengan menempelkan veneer pada bagian permukaan gigi. Berbeda dengan crown atau mahkota gigi yang menutupi seluruh bagian gigi, untuk veneer dia hanya akan menutupi bagian depan gigi.


Ada dua metode yang bisa dijadikan alternatif pemasangan veneer. Dua metode tersebut adalah:


  1. Veneer direct. Veneer jenis ini biasanya dilakukan langsung di tempat praktek, dan selesai dalam satu kali kunjungan. Bahan yang digunakan adalah komposit. Kelebihan dari bahan komposit adalah harganya lebih ramah di kantong dan bisa selesai dalam satu kali kunjungan. Kekurangan dari metode ini adalah bahan veneer lebih mudah pecah daripada veneer dengan bahan zirconia.

  2. Veneer indirect. Veneer jenis ini biasanya akan selesai dalam dua kali kunjungan. Kunjungan pertama untuk mempersiapkan pemasangan veneer (berupa pengukuran, cetak model gigi dan persiapan pemasangan veneer) dan kunjungan kedua adalah pemasangan veneer. Bahan yang digunakan berbahan zirconia. Kelebihan dari bahan zirconia ini adalah veneer lebih kuat. Kekurangan dari metode ini adalah harganya yang cukup mahal.

Siapa saja yang membutuhkan perawatan veneer gigi?

  1. Orang yang ingin merubah warna gigi menjadi lebih putih atau warna yang sesuai dengan keinginan. Misalnya ingin gigi lebih putih dalam satu kali kunjungan.

  2. Orang yang ingin memperbaiki susunan gigi. Misalnya merapatkan posisi gigi renggang.

  3. Orang yang ingin memperbaiki bentuk gigi. Misal ingin bentuk gigi yang lebih runcing atau mengotak.

  4. Orang yang ingin memperbaiki kondisi gigi tertentu misalnya patah atau lubang.

  5. Orang yang ingin merapikan gigi dalam satu kali kunjungan.

Sebelum melakukan veneer, dokter akan terlebih dahulu memeriksa kondisi gigi dan gusi pasien. Karena gigi dan gusi yang akan di veneer tidak boleh ada lubang, gangguan pada akar gigi, gangguan pada gusi, dsb. Setelah pemeriksaan dilakukan dan siap dilakukan proses veneer baru veneer akan dilakukan.

 
 
 

Comments


087851140800

Jl. Raya Menur No.4, Airlangga, Kec. Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur 60285, Indonesia

©2021 by PojokGigi

bottom of page